BBPLK Gandeng Alfamart Gelar Pelatihan Kompetensi Tenaga Kerja

Semarang, UP Radio – Dalam upaya menyiapkan tenaga kerja (sumber daya manusia) yang handal, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk–selaku pemilik jaringan ritel Alfamart menggandeng Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Semarang.

Human Capital Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, Tri Wasono Sunu, mengatakan program tersebut telah ada sejak tahun 2018.

“Kerjasama antara Alfamart dan BBPLK  terkait dengan program pelatihan berbasis kompetensi,” kata Tri Wasono Sunu (26/2).

Advertisement

Program pelatihan sendiri menurut dia telah dijalankan sebanyak empat batch dengan jumlah peserta 64 orang, untuk jabatan member relation officer (MRO).

Pada tahun 2019 ini lanjutnya akan di jalankan kembali pelatihan berbasis kompetensi sebanyak enam batch dengan jumlah peserta 96 orang untuk jabatan MRO dan store crew.

“Dalam pelatihan ini bentuknya merupakan kolaborasi antara Alfamart dan BBPLK. Semua proses dijalankan secara bersama-sama. Mulai dari proses seleksi hingga training,” tambah dia.

Keunikan proses kerjasama ini setiap peserta yang mengikuti Pelatihan ini, sudah dipastikan akan menjadi karyawan Alfamart.

Peserta pelatihan sendiri bersumber dari cabang-cabang Alfamart yang ada di seluruh Indonesia, dengan proses seleksi yang dilakukan sebelum diberangkatkan ke Semarang.

“Tujuan pelatihan ini diharapkan karyawan baru sudah lebih siap secara kompetensi baik soft skill maupun technical skill,” ujar dia.

Melalui kolaborasi pelatihan yang dilakukan oleh BBPLK ini, diharapkan Sunu,  mampu menghasilkan output  yang sesuai dengan kebutuhan dunia industri.

Dalam kesempatan itu dilakukan pula penandatanganan memorandum of understanding antara Alfamart dengan BBPLK Semarang dan disaksikan oleh Menteri Tenaga Kerja RI, Hanif Dhakiri. (ksm)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement