Jelang Lebaran, Polisi Himbau Pedagang Waspadai Peredaran Upal

Semarang, UP Radio – Aparat Polsek Semarang Selatan Polrestabes Semarang melakukanmelakukan sosialisasi peredaran uang palsu di pasar tradisional yakni di Pasar Peterongan dan Pasar Bulu Kota Semarang.

Kapolsek Semarang Selatan Kompol Dedi Mulyadi mengatakan, sosialisasi ini dilakukan untuk memberitahukan para pedagang agar lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap keberadaan uang palsu.

“Di tengah meningkatnya peredaran uang selama ramadhan dan hingga lebaran, banyak oknum yang memanfaatkan situasi untuk mencari ataupun meraup keuntungan dengan belanja maupun membeli mengunakan uang palsu,” ujarnya saat melakukan sosialisasi di Pasar Peterongan, (14/ 5).

Dari hasil pemantauan dilapangan masih banyak para pedagang pasar yang belum memiliki alat pendeteksi uang palsu.

Selain memberikan pengarahan kepada pedagang Aparat Polsek Semarang Selatan meminta para pedagang pasar untuk lebih waspada dengan peredaran uang palsu.

“Paling tidak para pedagang bisa mendeteksi uang palsu, melalui tiga yakni diterawang, diraba dan dilihat,” tambahnya.

Petugas juga meminta kepada para pedagang dapat segera melaporkan ke Aparat Kepolisian terdekat, jika mendapati ada pembeli yang memakai uang palsu.

Sementara itu menurut salah satu pedagang Diah Angraeni mengaku pernah mendapatkan uang palsu dan biasanya pelaku membeli dalam jumlah yang banyak disaat mendekati lebaran.

“Biasanya di masukan didalam atau diantara uang asli dan biasanya pelaku dengan ciri ciri seperti orang bingung dan berpura pura bertanya kesana kemari,” ujar Diah Pedagang Pasar Peterongan. (ksm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *