Semarang, UP Radio – Kota Semarang menjadi satu dari 21 daerah di Provinsi Jawa Tengah yang menggelar pilkada serentak pada tanggal 9 Desember 2020. Sempat diprediksi akan kesulitan mempertahankan partisipasi pemilih dalam pilkada yang digelar di masa pandemi, persentase pemilih di Kota Semarang justru meningkat.
Setelah pada pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Semarang 2015 partisipasi pemilih berada pada angka 65,9%, di tahun ini persentase pemilih di Ibu Kota Jawa Tengah tersebut naik menjadi 68,6%.
Hal tersebut tercatatkan dalam hasil hitung cepat tim pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi (Hendi) – Hevearita (Ita).
Tak hanya itu, pada tabulasi suara hasil hitung cepat tersebut, tercatat pasangan calon Hendi – Ita juga berhasil meraih persentase suara sebesar 91,57%.
Persentase tersebut juga sekaligus mengantarkan pasangan kader PDI Perjuangan itu meraih suara terbanyak di Jawa Tengah. Tak kurang dari 716.805 suara dikantongi oleh Hendi – Ita, versi hitung cepat tim pemenangan.
Pasangan calon tunggal dalam Pilwalkot Semarang tersebut unggul telak dari suara kotak kosong yang sebanyak 65.972, dengan 368.454 suara tidak memilih, dan suara tidak sah sebanyak 22.837.
Terkait hasil hitung cepat tim pemenangannya, Hendi selaku calon Wali Kota Semarang periode 2021 – 2024, meyakini jika jumlah tersebut tidak akan berbeda jauh dengan hasil resmi perhitungan dari KPU Kota Semarang.
“Perhitungan yang kami lakukan ini memang bukan perhitungan resmi, tapi paling tidak dengan metode pengambilan suara dari para saksi kami di TPS, mudah – mudahan tidak berbeda jauh dengan rilis KPU. Untuk perjalanan ke depan pasti kami menunggu keputusan resmi dari KPU, baik perhitungan pemenangan, maupun penetapan pemenang,” tekannya.
Di sisi lain, terkait kemenangan yang diraihnya di Kota Semarang, Hendi mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, relawan, partai pendukung, serta partai pengusung, terkhusus PDI Perjuangan.
“Ini sesuai dengan target yang ditetapkan oleh tim pemenangan, sehingga kami mengucapkan terima kasih kepada partai pengusung serta pendukung, khususnya untuk Bu Mega dan PDI Perjuangan,” tutur Hendi.
“Kemudian kepada teman – teman relawan juga kami ucapkan terima kasih, juga yang terpenting terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Semarang, yang menjaga toleransi, tenggang rasa, sehingga kota ini tetap kondusif selama tahapan pemilihan berlangsung,” tambahnya. (ksm)