Atasi Banjir Mangkang, Pemkot Rencana Bangun Embung di Mangkang

Semarang, UP Radio — Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang akan membuat embung berukuran besar guna mengendalikan banjir yang kerap melanda wilayah Mangkang, Kota Semarang.

Embung itu akan dibuat di wilayah Kecamatan Mijen, yang merupakan hulu Sungai Beringin. Selama ini, Sungai Beringin kerap meluap saat musim penghujan dan mengakibatkan banjir di wilayah Mangkang, termasuk jalan raya jalur Pantura Kota Semarang.

“Kami akan bikin embung, ada satu yang akan kita buat di Mijen dengan volume yang besar. Embung untuk mengantisipasi run off yang besar dari atas. Harapan kami, embung bisa menampung air dan kemudian dilepas saat kondisi tidak hujan,” ujar Kepala DPU Kota Semarang, Iswar Aminudin.

Selain embung, Iswar mengatakan saat ini pihaknya juga tengah mengajukan upaya program normalisasi kepada pemerintah. Meski demikian, program ini merupakan alternatif seandainya upaya normalisasi Sungai Beringin melalui pengerukan tidak berjalan efektif. 

“Normalisasi ya kalau saluran lama sudah tidak bisa dikeruk. Maka kita bikin saluran baru, kemudian pada daerah cekungan yang sering tergenang kita buat polder,” imbuh Iswar.

Iswar memastikan jika pengajuan proyek normalisasi dan perbaikan saluran Sungai Beringin itu sudah diajukan. Harapannya, proyek ini bisa dimulai tahun depan.

“Kali Beringin (proyek normalisasi) dari pemerintah pusat belum (disetujui). Semoga tahun depan sudah,” tutur Iswar.

Iswar mengatakan terjadinya banjir di sekitar aliran Sungai Beringin, Kota Semarang, terjdi akibat perubahan fungsi lahan di daerah dataran tinggi di atasnya, seperti Mijen. Banjir itu kerap melanda daerah seperti Mangkang Kulon, Mangkang Wetan, hingga sepanjang jalur pantura. (ksm)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *