Cantonese Chicken Warnai Menu Imlek di Aston Inn Pandanaran

Semarang, UP Radio – Tahun baru Imlek 2572 yang akan di rayakan oleh masyarakat Tionghoa pada tanggal 12 Februari 2021 akan memasuki tahun kerbau logam, oleh karena itu Aston Inn Pandanaran Semarang menyuguhkan hidangan spesial yaitu Cantonese Chicken.

Cantonese Chicken (ayam kanton) merupakan masakan kantonis yang berasal dari wilayah Guandong (selatan Cina) merupakan salah satu dari 8 (delapan) tradisi masakan Tiongkok. Metode memasak yang digunakan pada masakan kanton diantaranya mengukus dan menumis. Keduanya dianggap lebih mudah dan cepat, selain menggoreng.

Masakan kanton ini mengutamakan pemakaian bahan yang segar dan berkualitas demi mendapatkan cita rasa yang pas dengan bumbu dari herba dan rempah – rempah.
Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang Krisdiar Porandito menuturkan Kaldu yang di gunakan ini berciri khas kental dan pekat.

Advertisement

“Masakan kantonis itu sangat terkenal di luar negeri, tentu tidak asing dengan menu ayam kanton dengan cita rasa saus Inggris dalam balutan marinasi dengan bumbu yang sangat khas maupun saus untuk ayam kanton itu sendiri,” katanya.

Sebenarnya saus ini di klaim berasal dari Inggris bernama “Worchestershire sauce” tapi pada umum nya banyak di implementasikan dalam Chinese Food. Bagi penikmat kuliner tidak dapat memungkiri jika ayam kanton yg di sajikan dengan saus inggris itu berasal dari tiongkok yg sudah menjadi tradisi dan sangatlah populer sampai saat ini.

Dengan keunggulan cita rasa ayam kanton tersebut Aston Inn Pandanaran menyuguhkan ayam kanton dengan porsi 1 ekor ayam yang dapat dinikmati untuk 4 – 8 orang dengan hanya IDR 250,000 nett dan bebas biaya kirim dengan maksimal 5 km dari hotel.

“Chicken Cantonese (ayam kanton) yang kami suguhkan untuk menyambut tahun baru Imlek merupakan sebuah implementasi dari menu tradisional Tiongkok yang disiapkan oleh team kami untuk dapat dinikmati secara bersama – sama bersama keluarga saat merayakan tahun baru Imlek 2572.” pungkas Pora. (shs)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement