Gugus Tugas Covid-19 Semarang Barat Gelar Rasia Masker

Semarang, UP Radio – Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kecamatan Semarang Barat dan Kelurahan Gisikdrono melakukan operasi masker pada hari ketiga penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PKM) di Kota Semarang (29/4). 

Tim gabungan yang terdiri dari pihak kecamatan, kelurahan, TNI, dan Polri menyisir ke beberapa titik di Kelurahan Gisikdrono guna mengingatkan para pengendara untuk menggunakan masker. Petugas juga membagikan masker bagi para pengendara yang tidak membawa masker.

“Ini kepedulian kami di gugus tugas di kecamatan maupun kelurahan. Pertama, memberitahukan kemanapun mereka pergi sekarang harus pakai masker. Kami sementara menggimbau. Kemudian, kami catat identitas. Lain waktu kalau tidak pakai masker kami peringkatkan lebih berat lagi,” terang Camat Semarang Barat, Heru Sukendar di sela-sela operasi masker.

Advertisement

Dengan upaya ini, dia berharap semakin meningkatkan kesadaran warga untuk memakai masker saat beraktivitas di luar guna menjaga diri sendiri dan orang lain.

Hasil operasi kali ini, menurut Heru, kesadaran warga untuk memakai masker masih perlu ditingkatkan. Pihaknya menjumpai masih banyak warga yang tidak memakai masker dengan alasan hanya berpergian dekat saja atau lupa tidak memakai.

“Ini yang perlu diluruskan. Kami minta kemanapun harus pakai masker untuk menjaga diri sendiri dan orang lain,” ucapnya.

Di sisi lain, pihaknya juga tengah membentuk program jogo tonggo di masing-masing RT dan RW sesuai arahan Wali Kota Semarang. Masing-masing RT diharapkan bisa dilakukan sosialisasi pemakaian masker.

“Sehingga, tanpa kami lakukan operasi, warga sudah memiliki kesadaran untuk memakai masker,” tambahnya.

Sementara, Lurah Gisikdrono, Sunardi mengatakan, operasi masker ini sudah dilakukan oleh pihak kelurahan untuk kali kedua yang mana pada hari pertama pemberlakuan PKM juga sudah dilakukan. Pihaknya tidak akan lengah mengingatkan warganya untuk memakai masker selama masa pandemi covid-19.

“Gisikdrono sudah dua kali operasi masker pada Senin lalu dan hari ini. Mudah-mudahan masyarakat semakin sadar bahaya covid-19,” ucapnya.

Sesuai arahan Camat dan Wali Kota, Sunardi sudah menginstruksikan setiap RT untuk jogo tonggo. Sebagian besar RT di Gisikdrono sudah memasang portal dan melakukan penjagaan secara bergantian. Petugas jaga akan mengingatkan warganya yang keluar untuk memakai masker. Petugas jaga juga akan lebih selektif terhadao orang asing yang masuk kampung mereka.

“Kami mengimbau penjaga untuk memgingatkan warganya yang keluar untuj pakai masker. Intinya, saling mengingatkan, menguatkan, dan mendoakan. Kami juga minta kalau ada orang asing agar selektif harus ditanya keperluannya apa,” katanya. (ksm) 

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement