Kota Semarang Jadi Tuan Rumah Kejurnas Atletik

Semarang, UP Radio – Kota Semarang terus memperoleh kepercayaan untuk menjadi tempat penyelenggaraan berbagai kegiatan berskala Nasional hingga Internasional. Yang terbaru, kota Semarang menjadi tuan rumah kejuaraan nasional atletik jalan cepat. Saat memberikan sambutan, Wali kota Semarang, Hendrar Prihadi menyampaikan dukungannya kepada seluruh atlet yang bertanding pada Minggu (7/8).

“Kami berterima kasih kepada seluruh jajaran PASI, Persaturan Atletik Seluruh Indonesia, Pak Luhut dan semuanya, karena selama 4 hari ini telah mengadakan event nasional yang diselenggarakan di Kota Semarang,” ujar Hendi sapaan akrab Wali Kota Semarang, di Jalan Madukoro Raya Kota Semarang.

Dirinya pun berharap dengan adanya event Nasional di Kota Semarang tersebut akan meningkatkan sportifitas para atlet. “Sehingga harapannya akan muncul sebuah kompetisi yang sehat dan supportif antar atlet-atlet yang bergabung dalam lomba atletik ini,” tegasnya.

“Diharapkan akan muncul atlet kita yang terbaik, nantinya mereka bisa bersaing di tingkat Internasional. Kemudian kepada masyarakat Semarang selain sebagai tontonan juga bisa untuk transfer knowledge,” imbuhnya.

Hendi juga menuturkan bahwa untuk perekonomian di Kota Semarang selama ada beberapa event pun tumbuh baik. “Ada sekitar 1.500 atlet yang datang ke Semarang ditambah official mungkin sekitar 2.500 yang pasti mereka menaikkan perekonomian di Kota Semarang,” tutur Hendi.

“Saya ucapkan selamat dan ini merupakan event Nasional. Jadi kepada seluruh atlet tunjukkan hasil dari pada latihan panjenengan di hari ini,” tegasnya.

Dirinya juga berpesan bahwa banyak pihak yang memantau dan memperhatikan kejuaraan ini dan semua memantau catatan waktu seluruh atlet yang bertanding. “Bismillah nanti juaranya pasti akan bisa mewakili Indonesia ditingkat Internasional,” pungkas Hendi.

Perlombaan Lomba Jalan Cepat Kejuaraan Nasional Atletik terdiri dari 3 kategori (putra & putri) U-18 tahun, U-20 tahun dan senior. Jumlah keseluruhan atlet yang mengikuti kejuaraan sebanyak 70 peserta yang akan bertanding dari seluruh kontingen provinsi yang mengikuti Kejurnas Atletik.

Sebanyak 1.500 atlet dari 34 provinsi di Indonesia ikut serta dalam kejuaraan nasional dan bertanding pada 124 nomor yang diperlombakan. Untuk panjang lintasan jalan cepat di Madukoro sejauh 2 kilometer. (ksm)