LPPM Upgris Cairkan Dana Penelitian dan Pengabdian Tahap Pertama

Semarang, UP Radio – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) menjadi garda terdepan dalam aplikasi kegiatan perguruan tinggi kepada masyarakat.

Universitas PGRI Semarang terus meningkatkan program penelitian yang dilakukan untuk meningkatkan pengabdian secara langsung kepada mnasyarakat melalui berbagai program penelitian yang dilakukan oleh LPPM UPGRIS.

Rektor Universitas PGRI Semarang Dr. Muhdi SH MHum mengungkapkan setiap tahunnya kualitis penelitian LPPM UPGRIS selalu mengalami peningkatan.

Advertisement

“Ditahun 2018 Penelitian Hibah DRPM Tahun 2018 sebanyak 38 Judul penelitian dan Program Pengabdian yang disetujui mencapai 25 Judul,” ungkap Muhdi saat Acara Pencairan Tahap pertama Dana Hibah DRPM penelitian dan pengabdian kepada masyarakat tahun 2018 (9/5).

Muhdi juga mendorong setiap Dosen untuk terus mengembangkan kualitas diri dengan melakukan penelitian dan program studi lanjut guna meniti karir yang lebih maksimal.

“Tahap pertama dana Hibah Penelitian Tahun 2018 mencapai Rp 3,4 miliar untuk 38 Judul dan Pengabdian ada 25 Judul,” tambah Muhdi.

Selain Dana Hibah Penelitian UPGRIS juga mendapatkan pencairan 100 persen Dana Skema desertasi program Doktor dan menjadi Inkubator Bisnis Nasional bersertifikasi dari Kemenristekdikti dan di percayai mendampingi 3 Tenant dengan nilai kurang lebih Rp 1,1 miliar.

Pada kesempatan tersebut UPGRIS juga memberikan penghargaan kepada Noviana Dini Rahmawati MPd sebagai peneliti terproduktif 2017-2018, Dr. Iin Purnamasari SPd, MPd (Pengabdi terproduktif 2017-2018) dan Sutrisno SPd. MPd (Pengelola dan Pegiat Jurnal terbaik).

Sementara itu Ketua LPPM UPGRIS Ir. Suwarno Widodo, M.Si berharap setiap  penerima dana hibah untuk segera melaksanakan kewajibanya dan diharapkan dapat menyelesaikan penelitian sebelum berakhirnya batas waktu yang ditetapkan. (shs)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement