UP Radio Bagikan Ratusan Takjil dan Buka Puasa Gratis

Semarang, UP Radio – Bulan Suci Ramadhan menjadi motivasi bagi setiap perusahaan dan masyarakat untuk meningkatkan niat saling berbagi dengan masyarakat.

“Semangat untuk saling berbagi telah menjadi sebuah rutinitas disetiap bulan Ramadhan bagi UP Radio Semarang, sebagai Media yang terusmengembangkan semangat kebersamaan dalam dunia kepenyiaran,” ungkap Station Manager UP Radio Semarang Shanty Rosalia (12/5/2019).

Menurut Shanty melalui semangat berbagi, setriap insan UP Radio akan memiliki kepekaan social yang lebih baik sehingga mampu menumbuhkan sikap toleransi dalam menjalankan setiap aktivitas di dunia kerja danbermasyarakat.

Advertisement

Kegiatan Berbagi Takjil dan paket buka puasa gratis digelar di jalan dr. Cipto Semarang yang setiap sore selalu ramai dilewati masyarakatmenjelang waktu berbuka puasa.

“Crew UP Radio yang menggelar paket takjil dan buka puasa gratis kali ini, langsung sigap membagikan kepada setiap pengendara yang lewat saat lampu merah menyala agar tidak menggangu arus lalu lintas,” tambah Shanty.

Sejumlah Sponsor ikut berpartisipasi dalam Event kali ini diantaranya Mie Ayam “Pak Ko” dan Mr.Seafood.idserta donator lainnya juga ikut mendukung program berbagai Takjil dan buka puasa gratis.

UP Radio yang hadir di Semarang sejak 5 Tahun lalu selalu konsisten dengan acara acara inspiratif yang bisa memberikan inspirasi bagi pendengarnya untuk menjadi individu yang unggul dan membawa manfaat bagi sekitarnya.

Sejumlah acara unggulan di UP Radio Semarang diantaranya UP News yang memberikan informasi actual setiap jam, Bisnis Corner yang berisi informasi bisnis bagi setiap pelaku usaha dalam menjalankan bisnisnya,UP To You 100% request kamu yang sangat kental dengan interaksi anak muda dan lagu-lagu enak.

Selain konten acara lokal, UP Radio juga menjalin kerjasama sindikasi Jaringan dengan Yuhu Jakarta yang dibawakan oleh penyiar kawakan nasional di acara Yuhu Pagi pukul 07.00 – 09.00 dan Yuhu Sore pukul 17.00 – 20.00 WIB.

“Setiap content acara yang disiarkan pasti akan memberikan value bagi setiap pendengar UP Radio Semarang di 98,5 FM dan dapat di dengar juga melalui streaming www.upradio.id serta download aplikasi upradio melalui Appstore,” pungkas shanty. (shs)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement