Guru dan Siswa Akan Terima Kuota untuk Pembelajaran Online

Semarang, UP Radio – Peserta didik akan mendapatkan bantuan kuota dari Pemerintah Pusat untuk menunjang pembelajaran.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Gunawan Saptogiri mengatakan, kuota diberikan kepada seluruh siswa baik negeri atau swasta.

Meski saat ini siswa sudah mengikuti pembelajaran tatap muka, bantuan kuota tetap disalurkan. 

Advertisement

Bantuan kuota langsung diberikan Pemerintah Pusat ke nomor handphone masing-masing siswa selama tiga bulan mulai September nanti. Masing-masing siswa mendapatkan kuota sebesar 10 gigabyte.

“Semua siswa yang masuk dapodik dapat. Ada sekitar 156 ribu anak baik negeri dan swasta. TK juga mendapat kuota,” sebut Gunawan.

Gunawan menambahkan, guru juga mendapatkan kuota sebesar 12 gigabyte. Kuota tersebut diharapkan bisa membantu menunjang pembelajaran yang saat ini belum dapat dilakukan tatap muka secara menyeluruh.

Menurut Gunawan, kuota saat ini tidak menjadi persoalan. Hal yang kerap kali menjadi kendala yakni jaringan yang tidak maksimal.

“Kalau online zoom, tahu-tahu suara hilang. Online kelemahannya disitu. Sudah kami tingkatkan, tapi kadang di luar dugaan,” ujarnya. (ksm)

Add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement